Raihan Ariatama

Rayakan Dies Natalis HMI ke-75 Tahun, Raihan Ariatama: HMI Merangkul Seluruh Kelompok Islam

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Share on print

Pengurus Besar (PB) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), menggelar malam Tasyakuran Dzikir dan Do’a Bersama Dies Natalis ke-75 sekaligus peresmian Mushola PB HMI yang berada di Jl.Sultan Agung Jakarta Selatan.

Kegiatan ini dihadiri puluhan pengurus PB HMI dan Lembaga Kekaryaan Badan Kordinasi Nasional (Bakornas) PB HMI, Sabtu (05/02/2022).

Raihan Ariatama selaku ketua umum PB HMI, mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh jajaran yang sempat hadir pada kegiatan Dies Natalis ke-75, sekaligus peresmian mushola PB HMI.

“Hari ini kita memperingati 75 tahun, sekaligus meresmikan mushola baru kita, dan ini menjadi acuan untuk tetap menjaga nilai nilai keislaman dalam kader HMI itu sendiri,” tuturnya di hadapan para kader HMI yang berlangsung secara sederhana.

Bukan hanya itu, Raihan juga sempat mengungkapkan keprihatinan atas kondisi perkembangan teknologi yang begitu pesat.

“Harus mengedepankan ilmu pengetahuan untuk menjaga peradaban yang mana saat ini teknologi berkembang pesat, sehingga sangat dibutuhkan ilmu pengetahuan para kader untuk masa depan HMI,” kata Raihan.

Ketua umum PB HMI juga menuturkan bahwa kelahiran HMI, tidak lahir begitu saja melainkan memiliki tujuan yang mulia dengan landasan yang independensi dan dapat merangkul semua ajaran Islam.

“HMI bukanlah NU, HMI bukan Muhammadiyah, HMI bukan Syiah, tetapi HMI merangkul seluruh ajaran Islam, di HMI ada semua ajaran didalamnya,” papar lulusan UGM ini.

Selain itu Raihan pun berpesan untuk saat ini, kader HMI harus lebih mandiri untuk bisa menata masa depan.

“PB HMI tetap fokus menjalankan enterpreneurship, agar bisa mandiri dan bisa bersaing dalam perkembangan ekonomi yang ada di Indonesia,” tutupnya.

Sumber berita: independensia.id

RA.

admin@raihanariatama.id

2024 © Raihan Ariatama, All rights reserved